Monday, March 3, 2014

Mengenal berbagai fitur dashboard blogger

Mengenal berbagai fitur dashboard blogger

Tips dan Trik ala Abie - Setelah Anda berhasil membuat blog dengan platform blogger, tentu saja perlu bagi Anda, khususnya pemula, untuk mengenal dan memahami berbagai fungsi menu yang terdapat di blogger dashboard. Blogger dashboard adalah halaman yang berfungsi untuk mengatur berbagai kegiatan blog Anda, atau dalam bahasa sederhananya adalah admin control panel. Di halaman ini Anda bisa mengakses berbagai menu, seperti ikhtisar, post, hallaman dan lain sebagainya. Untuk lebih memperjelas seperti apa tampilan blogger dashboard tersebut, lihat gambar berikut :

blogger dashboard

Terlihat berbagai menu tersedia. Lalu apa saja fungsi menu tersebut? inilah fungsi fitur yang terdapat di dashboard tersebut.

Penjelasan lengkap menu dashboard blogger

Saya akan menjelaskan dengan singkat dan sejelas mungkin :

menu dashboard blogger

Terlihat menu yang sudah saya beri nomor untuk lebih mempermudah pemahaman Anda. Bagian tersebut adalah :

  1. Entri Baru: Fitur entri baru adalah fitur yang digunakan untuk membuat suatu artikel atau post baru.
  2. Ikhtisar: Ikhtisar adalah rangkuman aktivitas blog. Dengan menu ini Anda bisa melihat jumlah penayangan yang disertai sumber lalu lintas teratas. Anda juga dapat melihat Pembaruan pada blog Anda seperti :
    1. Komentar menunggu moderasi
    2. Komentar yang diterbitkan
    3. Penayangan hari ini
    4. Pos, dan
    5. Pengikut
  3. Pos: Fitur ini memungkinkan Anda melihat seluruh pos yang sudah Anda buat. Dalam menu ini Anda bisa melihat seluruh pos termasuk draft, terjadwal dan lain sebagainya.
  4. Laman: Menu yang berfungsi untuk merangkum semua halaman blog Anda. Anda bisa membuat halaman baru, mempublikasikan draft laman, mengembalikan laman ke draft atau menghapus laman blog yang sudah Anda buat melalui fitur laman.
  5. Komentar: Pada fitur komentar, Anda dimungkinkan untuk mengelola semua komentar termasuk komentar dari Anda sebagai administrator blog. Dalam menu ini Anda bisa melihat komentar yang dipublikasikan, menunggu moderasi dan spam. Anda juga bisa menghapus komentar dan mengubah status spam ke bukan spam.
  6. Goole+: Fitur google+ ini adalah fitur yang digunakan untuk mengaitkan blog dengan akun google+ milik Anda. Anda bisa mengatur bagaimana keterkaitan blog Anda dengan akun google+ ;
    1. Bagikan secara otomatis setelah mengeposkan
    2. Ingatkan untuk berbagi setelah mengeposkan
    3. Gunakan Google+ Komentar di blog ini
  7. Statistik: Fitur statistik adalah fitur yang digunakan untuk mengetahui statistik yang terjadi dalam kurun waktu tertentu (Sekarang, hari ini, minggu, bulan dan setiap saat). Dalam menu ini Anda dapat melihat berapa banyak pengunjung dalam kurun waktu tersebut yang disertai dengan sember lalu lintas, pos yang dikunjungi dan negara asal pengunjung.
  8. penghasilan: Fitur ini hanya bisa dinikmati jika Anda memiliki akun google adsense. Fitur ini memungkinkan Anda untuk meletakan iklan di blog Anda secara otomatis. Artinya Anda tidak perlu memasukan kode iklan ke dalam element blog milik Anda.
  9. Tata letak: Fitur yang digunakan untuk mengatur letak widget, menambahkan dan atau menghapus widget yang telah Anda pasang.
  10. Template: Fitur template adalah fitur yang berfungsi untuk mengatur tampilan blog Anda. Pada fitur ini terdapat berbagai pilihan template yang bisa Anda gunakan. Selain itu, disini, Anda juga dapat merubah secara keseluruhan tampilan blog dengan memanfaatkan edit html.
  11. Setelan: Inilah fitur yang penting keberadaannya. Dengan memanfaatkan fitur ini Anda bisa merubah seluruh dasar blog. Mulai dari judul blog, deskripsi atau privasi. Ada beberapa menu dalam fitur ini, diantaranya :
    1. Dasar
    2. Pos dan komentar
    3. Seluler dan email
    4. Bahasa dan pemformatan
    5. Preferensi penelusuran, dan
    6. Lainnya

Untuk penjelasan sub menu sendiri akan saya buat dikesempatan berikutnya.

Dashboard blogger

Dashboard blogger sebenarnya mengalami perubahan, yang saya jelaskan di atas adalah versi terbaru antar muka blogger. Kemungkinan terjadinya pembaruan masih tetap ada, mengingat teknologi yang semakin bergerak maju.

Bagi pengguna ponsel lawas mungkin antar muka terbaru ini sangat berpengaruh buruk. Sulit bagi mereka untuk melihat tampilan lengkap dashboard berserta fitur di dalamnya. Apapun itu, saya harap google sebagai pemilik blogger juga memperhatikan pengguna ponsel lawas, sehingga mereka bisa terus melanjutkan kegiatan blogging.

Artikel ini tersusun :

  1. Membuat akun google
  2. Membuat blog dengan platform blogger
  3. Mengenal berbagai fitur dashboard blogger
  4. Membuat posting atau artikel
  5. Memilih template blog
  6. Menambah element blog

No comments:

Post a Comment